Buku Ilmu Pelajaran Ba Zi

0
5025

Ba Zi atau Empat Pilar adalah salah satu dari Ilmu Membaca Peta Nasib asal Tiongkok yang sangat dinamis dan lengkap, sehingga bila memahami dengan baik pengetahuan ini akan menjadikan sang Pelajar, seseorang dengan kemahiran yang akurat dalam membaca peruntungan nasib berlandaskan data Tahun, Bulan, Hari dan Jam Kelahiran, diadaptasikan mengikuti peristiwa atau perjalanan waktu kehidupan (Time Frame), sehingga dapat diketahui peristiwa masa lampau yang dialami, kejadian masa kini, dan potensi peristiwa yang mungkin dialami dimasa mendatang.
Perjalanan waktu kehidupan disini dapat dijelaskan sebagai suatu masa periode kehidupan.

Berangkat dari indikator-indikator pembacaan ini, seseorang dapat mengambil keputusan antisipatif dan perencanaan kehidupannya ke depan untuk memuluskan perjalanan hidupnya terhadap halangan, tantangan maupun bencana yang mungkin timbul, dan meraup semaksimal mungkin peluang sekecil apapun untuk mendapatkan manfaat yang terbaik.

Peta Nasib dimaksudkan disini adalah Peristiwa-peristiwa keberuntungan, kemalangan, hubungan keluarga, anak, perjalanan karir, jabatan, sakit, migrasi dan lain-lain dari seseorang sejak dilahirkan sampai saat meninggal dunia berdasarkan kondisi tahun, bulan, hari dan jam kelahirannya.

Di antara Lima Ilmu Metafisika Tiongkok Kuno, khususnya berbagai ilmu yang mempelajari tentang Aspek Kehidupan Manusia (Ming Li), Pengetahuan BA ZI adalah yang paling logis karakter keilmuannya, dan paling adaptif, yakni banyak menyerap disiplin jenis Ilmu Aspek Kehidupan Manusia lainnya, seperti 28 Konstelasi, Astrologi Bintang Ungu / Kaisar, Astrologi Barat, Metode Qi Cheng Si Yu, dan lain-lain, sehingga menjadikan ilmu pengetahuan yang paling lengkap dan sekaligus paling sulit dipelajari untuk sampai pada tingkatan MAHIR.
Karenanya pada tataran penggolongan disiplin ilmu pengetahuan, pengetahuan BA ZI dapat diterima oleh hampir seluruh golongan masyarakat terlepas dari keyakinan keagamaan.
Pada tataran aplikasi penyembuhan atau solusi, masih belum keseluruhan metode diterima masyarakat luas, khususnya  wilayah abu-abu seperti Upacara ruwatan / Ciswak, Penggunaan Ajimat HU, dan Penambalan keberuntungan yang disesuaikan dengan upacara keagamaan yang berbeda.
Materi yang tersusun di buku ini sebagian besar berasal dari Manual Pelatihan kursus BA ZI 1, yang telah disesuaikan dan dilengkapi dengan penjelasan yang lebih lengkap tentang pengetahuan fundamental teori seperti Lima Elemen, YIN dan YANG dan Musim, yang sangat berguna sehingga menjadi lebih informatif untuk memudahkan pemahaman bagi pemula maupun peminat awam atas pengetahuan metafisika BA ZI ini.

Isi materi meskipun dari sisi bahan bacaan telah mencakup hampir 3 Modul pelatihan  atau 8 hari sesi, pengalaman pertama penulis belajar lewat kursus Internasional, dan sudah mendapat sepadan praktek konsultasi yang ada di pasaran, atau sudah mampu membaca diri sendiri cukup baik, hendaknya tetap diperlakukan sebagai tingkatan pengetahuan dasar, mengingat kompleknya faktor-faktor yang mempengaruhi nasib keberuntungan manusia.

Isi buku ini merupakan fondasi dasar pengalaman praktek penulis sejak tahun 2005, dan terbukti efektif pemanfaatannya pada sekitar 80% kasus klien yang ditangani, selebihnya baru memerlukan tehnik yang lebih advance dan tingkat spiritualitas untuk akurasi pembacaannya. Karenanya buku ini perlu dipahami secara bertahap (tidak seperti baca novel), atau dapat berfungsi sebagai pustaka yang berharga yang bisa dibagikan bagi anak-cucu kelak.

Ringkasan daftar isi :

BAB 1 : PEMAHAMAN DASAR
A.Tujuan Studi Ba Zi
B. METODE MEMBACA NASIB  / BA ZI LU MING
C.DASAR TEORI

1.STUDI YIN DAN YANG
2.ASPEK TRINITAS

3.BA GUA

4.LIMA ELEMEN

5.10 BATANG LANGIT

10 Batang langit –Suka  /  Tidak Suka
Personalitas 10 Batang Langit berdasarkan Di Tian Sui
BATANG LANGIT SALING KONTER DAN KOMBINASI

6.12 CABANG BUMI

12 Cabang Bumi YIN YANG dan 5 ELEMEN
Batang Langit Tersembunyi dari Cabang Bumi
6 KOMBINASI CABANG BUMI
3 KOMBINASI  HARMONIS   /  SAN HE
3 ARAH KOMBINASI
SETENGAH KOMBINASI  /  BAN HE
6 KONTRA CABANG BUMI  /  LIU CHONG

ENAM SERANGAN /  LIU HAI
Cabang Bumi Hukuman /  XING
DESTRUKSI /    LIU PO

7.  MENYUSUN TABEL BA ZI


PERIODE KEBERUNTUNGAN

BATASAN UMUR  / San Xian

BAB 2. SHEN SHA

A.SHEN SHA / DEWA dan PEMBUNUH
B.Penguasa Hari dan Penguasa Hari Spesial

BAB 3. SEPULUH DEWA  /  SHI SHEN

A.Pengenalan Sepuluh  Dewa
B.Transformasi Sepuluh Dewa Dalam Empat Pilar
C.Identifikasi Antar Hubungan Sepuluh Dewa
D.Sepuluh Dewa Sebagai Enam Keluarga
E.Sepuluh Dewa Sebagai Kehidupan Manusia
F.Sepuluh Dewa dan Pembacaan Karakter
G.Sepuluh Dewa Kuat / Lemah dan Personifikasi

BAB 4. MENENTUKAN KUAT LEMAH PENGUASA HARI

BAB 5. ELEMEN PENOLONG / YONG SHEN

  • 5 FAKTOR PENTING DARI ELEMEN PENOLONG
  • 4 TIPE ELEMEN PENOLONG
  • KUALITAS ELEMEN PENOLONG
  • PEDOMAN MENEMUKAN ELEMEN PENOLONG


BAB 6.  KONG WANG / KOSONG dan MATI

10 DEWA DALAM KONG WANG

BAB 7. STRUKTUR BA ZI 

A.STRUKTUR STANDAR

B.STRUKTUR LUAR /SPESIAL

Super Kuat Dan Pura-pura Super Kuat
a.Super Kuat Kayu
b.Super Kuat Logam
c.Super Kuat Air
d.Super Kuat Api
e.Super Kuat Tanah


Transformasi Qi
a.Transformasi Kayu
b.Transformasi Api
c.Transformasi Tanah
d.Transformasi Logam
e.Transformasi Air

Pengikut Elemen Jaya
a.Pengikut Atasan
b.Pengikut Harta
c.Pengikut Anak

Formasi Dua Dewa

PEMBACAAN STRUKTUR BA ZI

BAB 8. ISTANA DAN EMPAT PILAR

  • Istana dan Lokasi Sepuluh Dewa
  • Istana Kehidupan
  • Muasal Kelahiran

BAB 9. 12 TAHAP KEHIDUPAN

BAB 10. PERIODE KEHIDUPAN DAN TAHUN BERJALAN

A.MENILAI KUALITAS PILAR KEBERUNTUNGAN
B.ISTANA KEHIDUPAN DAN PENGARUH PILAR PERIODE KEBERUNTUNGAN
C.Checklist Tabel Periode Keberuntungan  Struktur Standar
D.Checklist Tabel Periode Keberuntungan Struktur Luar / Spesial
E.TAHUN BERJALAN BAIK ATAU BURUK

BAB 11. PEMBACAAN BAZI
Kehidupan Kaya, Miskin, Mulia, Panjang Umur, Pendek
Umur, Murahan, Beruntung, Nasib Jelek

BAB 12. Analisis Karakter, Karir, Kesehatan, Kecelakaan/Operasi
Analisis Hubungan : Hubungan,   Studi

BAB 13. CONTOH ANALISIS STUDI KASUS
Studi Kasus 1 : Albert Einstein
Studi Kasus 2 : Permaisuri Ci Xi dari Manchu
Studi Kasus 3 : Soesilo Bambang Yudhoyono

PENUTUP

LAMPIRAN  : DAFTAR ISTILAH LIMA ILMU TIONGKOK
DAFTAR PUSTAKA
—————-

BUKU DAPAT ORDER LANGSUNG
VIA : Bpk Taning Yandono ph : 0811567251, atau email ke taningyan@yahoo.com,
transfer ke rekening BCA  cab. Rahadi Usman Pontianak, no. 171 00 1907 6.  an. Taning Yandono, Harga Rp 150.000,- Untuk Jabotabek bebas ongkos kirim, Luar Jabotabek + Rp 10.000, Luar Jawa + Rp 15.000,-. Sesudah Transfer info : Nama, Alamat dan HP/Telpon penerima

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

57 − = 51