FAKTA KLAIM AKURASI BAZI 99% VS MANFAAT SARAN KEPUTUSAN

0
61

Banyak ahli mengklaim atau dipuji oleh kliennya atas akurasi pembacaan Ba Zi atau Ziwei 90-99%, padahal hanya kebetulan 10-30% segmen nasib seperti menikah berapa kali, penyakit yang diderita, periode keberuntungan tertentu bagus, mendapat order atau rejeki tambahan pada tahun tertentu.

Mungkin analogi akurasi dihitung berdasarkan lingkup garis besar saja, seperti apa nama ibu kota propinsi se Indonesia yang dijawab benar adalah 100%

Bagaimana bila pertanyaannya apa nama ibukota kabupaten se Indonesia? Bisakah menjawab tepat 100%

bila diibaratkan mencari alamat rumah teman baik ?

Minimal orang harus tahu sampai alamat kelurahan: barulah bisa mencari alamat seseorang dengan baik dan tidak tersesat.

Untuk pembacaan Ba Zi akurasi yang bermanfaat maka harus tahu tahun tertentu sakit, menikah, mendapat kerugian atau keberuntungan, punya anak berapa, jenis pekerjaan yang harus dilakoni agar bisa mendapatkan penghidupan yang layak, dan lain-lain?

Sehingga berjalannya waktu setelah konsultasi antara 1-5 tahun, ada manfaat yang baik, barulah benar memberi manfaat.

Berdasarkan standar demikian, barulah dikatakan mencapai akurasi 75%. Bila mau mencapai akurasi 99%, tentu harus menjawab misalnya 10-20 pertanyaan penting: tahun berapa anak pertama lahir, laki atau perempuan?, tahun, bulan apa menikah, suami/istri adalah pacar pertama, atau yang keberapa?, menanjak ke keberuntungan dapat untung uang berapa setahun?, bila ada tahun mengalami kerugian bisa menyebutkan kerugian tersebut 100 jt, 500 jt atau range yang mendekati?, bila sakit bisa sebutkan tahun, bulan sakit, lalu menderita sakit apa, dan sebagainya.

Maka bila mampu menjawab hal demikian barulah boleh klaim akurasi 99%.

Sesuai pemahaman aspek trinitas nasib yang terdiri dari aspek langit (Ba Zi), bumi (Feng Shui), manusia (kecerdasan, pendidikan, moral, ketekunan), hanya membaca Ba Zi saja tanpa memperhatikan tempat tinggal, adalah sulit mencapai akurasi yang tinggi, maka penulis hanya berani klaim akurasi Ba Zi maksimal 75%.

Tetapi bila membahas tentang kemungkinan indikasi potensi kejadian, maka bolehlah memberi label manfaat sampai 99%.

Buku penulis Pelajaran Ilmu Ba Zi 1 dan Pelajaran Ilmu Ba Zi 2, sudah memuat semua pengetahuan esensial yang dibutuhkan untuk mencapai akurasi 75%.

Masalahnya untuk autodidak tanpa bimbingan butuh waktu yang cukup panjang.

Bila dengan bimbingan yang tepat maka waktu bisa lebih cepat, sebagaimana murid bimbingan Profesional Ba Zi 1 berpotensi mencapai akurasi 75%.

Sejak terbit tahun 2011, yang mampu mencapai akurasi 75% dengan baca buku berdasarkan tanya-jawab dari pembeli hanya ada sekitar 10 orang yang mencapai level pemahaman tersebut.

Berikut adalah 2 masukan baru-baru ini. Berdasarkan pembacaan tingkat lebih advance yang diajarkan di Certified Practitioner Course, yang diistilahkan Ba Zi akurasi kepastian sampai bulanan.

Keakuratan ini bukanlah kebanggaan utama, yang lebih diutamakan untuk pembacaan Ba Zi adalah saran tindakan terhadap kemungkinan kejadian yang bisa dihindari untuk bencana, dan digapai untuk keberuntungan.

Sayangnya tidak semua potensi permasalahan yang dibacakan bisa dihindari sebagaimana contoh testimoni dibawah ini.

[08:57, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: selamat pagi sifu apa kbar

[08:59, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: ohya sifu bagaimana sifu bisa tau teman saya tahun ini pengeluaran duit banyak dan itu terbukti.

[09:01, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: dalam Bazi teman saya boleh kasih sedikit informasi nya sifu.apakah saya bisa maju kalau ikut dia terus.saya shio macan elemen diri kayu yin sifu.

[09:13, 24/03/2021] Taning Yandono: baik

[09:14, 24/03/2021] Taning Yandono: elemen harta banyak kalau diri lemah, ketemu tahun harta, atau elemen teman banyak datang tahun teman

[09:14, 24/03/2021] Taning Yandono: ikut teman tergantung dia disukai atau tidak

[09:19, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: terimakasih sifu.

[09:21, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: habis ramal dari tempat sifu tidak lama langsung cerai samai isterinya.,masalah dtg bertubi2.pengeluaran sana sini.saya sangat salut sama perhitungan sifu.

[09:35, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: ini secara Bazi atau dari sifat sifu ?saya terlalu baik bantu teman tapi slalu dianggap balik kita bodoh.saya jadi ada percaya sama bazi saya sendiri di buku pertama sifu sy ada hukuman monyet sama macan.dsitu terdapat hukuman membantu orang tidak mendapatkan terimakasih.

[09:39, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: apakah ada solusi untuk menghilangkan hukuman ini sifu ? dari dlu saya selalu di gitukan sama kawan.,cuma saat itu aku belum pernah membaca buku Bazi.setelah saya baca buku pertama sifu saya juga mulai sedikit sudah mengerti.ternyata semua sudah ada garis kehidupan masing2.

[09:51, 24/03/2021] Taning Yandono: hanya dari tindakan saja setelah tahu tentang diri.

[09:54, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: baik sifu terimakasih atas nasehatnya

[09:54, 24/03/2021] Taning Yandono:

[12:24, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: kalau diri lemah ketemu tahun sumber atau teman apakah bagus sifu ?

[12:27, 24/03/2021] +62 8xx-xxxx-xxxx: apa yg akan terjadi ?

[12:56, 24/03/2021] Taning Yandono: ya. bagus. bisa dapat penolong, peluang atau rejeki bagus

[13:12, 24/03/2021] ++62 8xx-xxxx-xxxx: baik sifu makasih

Berikut ini adalah diskusi dan konsultasi dengan klien yang sangat pintar dan berbakat, memahami dengan baik peta dunia praktisi feng shui dan Ba Zi di Indonesia, serta sudah memakai beberapa diantaranya.

Sehingga secara praktikal pengetahuannya tidak kalah dengan para master yang telah dikenalnya.

Sekitar 2-3 minggu lalu baru implementasikan saran untuk aspek eksternal.

Aspek internal belum dilakukan, karena ada 2 kontradiksi secara psikologis, berupa saran lokasi perubahan disinggahi bintang 2 sakit (dalam konfigurasi bintang terbang).

Aspek psikologis menempati titik penting dalam Feng Shui, sehingga tidak bisa dipaksakan penerapannya.

Meski ada gambaran perubahan positif. pernyataan ini belum boleh dikatakan keberhasilan Feng Shui (bisa jadi kebetulan saja), perlu antara 6 bulan untuk melihat suatu kemajuan implementasi apakah konsisten dan komparatif tahun sebelumnya lebih baik, barulah boleh klaim saran Feng Shui benar telah memberi manfaat.

Gambar diatas adalah cuplikan analisis konsultasi Ba Zi tahunan.

[21:46, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: hasil audit FS bapak thd rumah saya yg dirasakan adalah kontrol keuangan yg lebih baik tapi arus pendapatan masih belum naik alias chi masuk inginnya lebih besar

[21:46, 24/03/2021] Taning Yandono: cuma bagi kami bukan big deal, selain utk memberi pelajaran para master di pasaran, bahwa ilmunya belum cukup. apalagi yg tidak mencapai level ini.

[21:48, 24/03/2021] Taning Yandono: contoh pertarungan dewa kipas vs GM Irene adalah contoh. bagaimana master level siap belajar saja bisa melawan seorang Grand Master yg cerdas, jenius dan berasal dari didik GM juga

[21:48, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: bener pak

[21:49, 24/03/2021] Taning Yandono: menurut data ada 800 jt pemain catur. yg level grandmaster hanya 1500 orang

[21:49, 24/03/2021] Taning Yandono: demikian juga di dunia Feng Shui: yg lebih sulit dan sebagai profesi: berapa persen yg ahli fengshui, benar2 yg real autentik

[21:50, 24/03/2021] Taning Yandono: saya ancer-ancer dibawah 5%, padahal sesungguhnya hanya 1-2 % saja utk ukuran Indonesia. tetapi yg tidak praktek daftar saya mencapai 50 an orang

[21:52, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: seperti anxxxxx, xxxxxxga, yuxxxxx, guxxxxxxx apakah mereka master otentik?

[21:52, 24/03/2021] Taning Yandono: ilmunya tidak lebih dari kursus ini.

[21:53, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: oh yaa tapi kliennya besar2 ya hehehe

[21:53, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: hasilnya bisa hanya kebetulan saja ya

[21:53, 24/03/2021] Taning Yandono: ya. krn besar promosinya seperti dewa kipas. karena masyarakat sangat awam tentang level fengshui.

[21:55, 24/03/2021] Taning Yandono: dalam dunia fengshui: level para praktisi ini dikategorikan hanya sersan dan maksimal sersan kepala. yg bisa level letnan ke atas ya kelas Mas Dian, Simon Ong, Ko U’un, suhu Aluk, suhu A Fu: jumlah ini cuma berapa? dari 300-400 orang yg praktek di Indonesia

[21:56, 24/03/2021] Taning Yandono: Contoh GM Irene Sukandar dalam level catur dunia dianggap level kapten, masih ada yg kelas Kolonel sampai Jenderal. demikian juga dalam feng shui

[21:57, 24/03/2021] Taning Yandono: cuma memang: krn ada faktor manusia dan langit, demikian lokasi rumah apakah nilainya tinggi atau rendah, terkadang efek fengshui tidak mencapai level yg diinginkan klien

[21:57, 24/03/2021] +62 813-xxxx-xxxx: apakah ilmu master fs yg level jenderal tidak sayang ilmunya utk tidak diaplikasikan ke masyarakat umum? apakah hanya yg berjodoh saja ketemu master fs kelas jenderal?

[22:00, 24/03/2021] Taning Yandono: perjalanan keahlian: awal masuk perguruan level letnan atau Mayor, dengan berjalannya waktu dan tambahan pelajaran dari masternya level akan meningkat, bertahap sampai level mayor jenderal- jenderal (level ini hanya fengshui pabrik, yg kelas fengshui dibawahnya ditinggalkan untuk level brigjen-mayor jenderal), demikian pula: brigjen tidak layani kelas yg klien yg level kolonel kebawah. ini adalah jenjang karir autentik master

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

+ 63 = 71